Musyawarah dan Rapat Kerja Organisasi Intra/Ekstrakurikuler MTsN 1 Bone

Watampone, (Humas MTsN 1 Bone) Pembukaan Musyawarah Pergantian Pengurus dan Rapat Kerja Organisasi Intra dan Ekstrakurikuler MTsN 1 Bone dilaksanakan pada hari Kamis, 4 Februari 2021 dihadiri oleh Kepala MTsN 1 Bone, Wakamad Kesiswaan, Pembina serta Ketua Organisasi Intra dan Ekstrakurikuler MTsN 1 Bone dengan menerapkan protokol kesehatan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak.

Acara pembukaan ini diikuti oleh pembina dan Pengurus Organisasi Intar dan Ekstrakurikuler. Muhamaad Adam,S.Ag,M.A sebagai Kepala MTsN 1 Bone memberikan sambutan dalam kegiatan ini, “Sebagai pembina Organisasi Intra dan Ekstrakurikuler MTsN 1 Bone harus aktif dan berinovasi walaupun ditengah pandemi Covid 19”. Taklupa beliau juga  menyampaikan  penerapan 5 M sebagai upaya penyebaran Covid 19 yang telah dicanangkan Kementeriaan Agama RI, “Pengurus Organisasi harus menjadi contoh kepada siswa-siswa MTsN 1 Bone dalam penerapan 5 M ini’, kata Kepala MTsN 1 Bone ini

Setelah pembukaan kegiatan ini, pembina dan pengurus Organisasi selanjutnya akan mengadakan rapat kerja sesuai jadwal yang telah ditentukan.  Wakamad Kesiswaan MTsN 1 Bone, Surahman, S.PdI,M.PdI berharap dalam kegiatan ini terbentuknya kepengurusan baru yang bisa melanjutkan program kegiatan yang sudah direncanakanPenulis : Pujiati

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

MTSN 1 Bone © All Right Reserved