Putih Hitam Warnai Apel Pagi MTsN 1 Bone
Watampone, (Humas MTsN 1 Bone) – Bertempat di MTsN 1 Bone, kegiatan Apel Pagi dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker dan menjaga jarak. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap senin di MTsN 1 Bone, berbeda pada hari ini, Senin 21 Juni 2021. Kegiatan kali ini ditandai dengan memakai pakaian putih hitam untuk menerapkan Edaran Menag No.12 Tahun 2021 tentang Pakaian Dinas harian Pegawai Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama dan penghormatan Bendera Merah Putih dan Doa.
Kepala MTsN 1 Bone, Muhammad Adam sebagai pembina apel dalam arahannya mengingatkan kembali tentang perubahan pakaian dinas harian ASN Kementerian Agama, “Perubahan pakaian dinas harian telah disampaikan dan hari ini merupakan penerapan dari edaran Menag No.12 Tahun 2021, disamping itu setiap tanggal 17 bulan berjalan kita melaksanakan penghormatan bendera dan pembacaan doa dengan memakai pakaian dinas harian yang telah ditetapkan,” ungkapnya kepada peserta apel pagi. Diakhiri arahan Muh. Adam menyampaikan, “Terimakasih kepada tenaga pendidik dan kependidikan yang sudah bekerjasama dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan diantaranya penerimaan peserta didik baru dan untuk wali kelas 7 dan 8 diharapkan tetap memantau peserta didik mengingat akan dilaksanakan rapat penentuan kenaikan kelas yang dijadwalkan Kamis, 24 Juni 2021,” katanya. (Penulis Pujiati).