Rifka, Siswi MTsN 1 Bone Raih Medali KSMPI 2021

Watampone, (Humas MTsN 1 Bone) – Kepala MTsN 1 Bone, Ambo Asse bersama Pembina Organisasi Matasa Devisi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Suranty menyerahkan piagam penghargaan dari Yayasan Pelatihan Kompetisi Nasional kepada Rifka Pratisya Utami, peraih medali perak pada event Kompetisi Matematika Sains Pelajat Indonesia (KSMPI) 2021, Selasa (30/11/2021).
Rifka, pengurus Organisasi Matasa mengatakan, “Terima kasih kepada Kepala MTsN 1 Bone dan pembina yang mendukung dan membimbing selama ini hingga mencapai prestasi ini,” kata pelajar Kelas 9 RMBI. Sementara itu pembina organisasi berharap Rifka bisa mempertahakan prestasi yang telah diraih dan bagi anggota organisasi lainnya menjadi motivasi.
Terkait hal ini, Kepala MTsN 1 Bone, Ambo Asse menyampaikan, “Selamat atas prestasi yang membanggakan dan mengangkat nama madrasah, ini adalah hasil perjuangan dari bimbingan yang selama ini dilaksanakan dan terimakasih kepada pembina organisasi yang senantiasa membimbing, Insya Allah akan bernilai ibadah,” pungkasnya. (Pujiati/Epy).